Jumat, 09 Januari 2015

Sistem Pemindah Tenaga


Sistem pemindah tenaga juga dapat disebut sistem pemindah daya (power train), merupakan sebuah mekanisme yang memindahkan tenaga dari mesin ke roda. Sistem pemindah tenaga menurut letak mesinnya dapat dibedakan menjadi empat macam yait: 
              
1.     Mesin depan penggerak belakang (front engine rear drive). 

           
  2.     Mesin depan penggerak depan (front engine front drive). 

            
 3.     Mesin belakang penggerak belakang (rear engine rear drive).
 
              
4.     Mesin depan penggerak empat roda (four wheel drive).
 

Salah satu bagian penting dari Sistem Pemindah Tenaga yaitu:
             1.     Kopling
 http://www.trisanggaraya.com/wp-content/uploads/2012/02/kopling%20mobil%2003.jpg
Kopling terletak diantara mesin dan transmisi. Berfungsi menghubungkan dan melepas putaran dari mesin yang menuju transmisi. Selain itu kopling juga digunakan  untuk memperhalus perpindahan roda gigi transmisi
Dari uraian di atas untuk memaksimalkan fungsi kopling, maka kopling harus dapat memenuhi persyaratan sebagai berikut :
a.    Kopling harus dapat menghubungkan mesin dengan transmisi secara lembut.
b.    Kopling harus dapat membebaskan hubungan dari transmisi dengan sempurna dan cepat.
c.    Pada saat menghubungkan ke transmisi, kopling harus dapat memindahkan tenaga tanpa terjadi slip.
Cara kerja kopling  
 https://fuadmje.files.wordpress.com/2012/02/kopling8.jpg

Jika pedal kopling ditekan (diinjak)

Seperti yang ditunjukkan pada gambar 1, poros engkol (crank saft) memutar drive disc dalam kopling. Selama disc yang lain (driven disc) tidak berhubungan dengan drive disc, maka tidak ada torsi yang ditransfer dari mesing ke pemindah daya.

Jika pedal kopling dilepas

Drive disc dan driven disc bersinggungan. Drive disc pada saat ini dapat memutar driven disc yang berhubungan dengan poros input transmisi. Sebagai hasilnya, torsi/gaya putar dari mesin ditransfer melalui kopling ke pemindah daya.

Rangkuman operasi kopling

Pengoperasian pedal kopling dapat memasang atau melepas gaya klem(kempitan) di dalam suatu rangkaian kopling/kopling set (clutch assembly). Memasang gaya kelem (pedal kopling dilepas/tidak diinjak), memasang gaya putar(torsi) dari poros engkol mesin dilanjutkan ke pemindah daya. Melepaskan gaya kelem (pedal kopling diinjak) mencegah gaya putar (torsi) dari mesin diteruskan ke pemindah daya.

Komponen-komponen dari Kopling (Clutch)
 http://otogembel.files.wordpress.com/2012/08/konstruksi-unit-kopling-plat-tunggal.png

Komponen utama dari kopling mulai dari roda gila (flywheel) adalah sebagai berikut :
·         Driven plate (juga dikenal sebagai piringan kopling, pelat kopling atau friction disc/piringan gesek)
·         Clutch pressure plate (plat penekan) dan covernya
·         Clutch release atau throwout bearing
·         Clutch release fork

Komponen-komponen kopling secara bersamaan membentuk rangkaian kopling/kopling set (clutch assembly).


Komponen utama kopling dan fungsinya

Clutch release mechanism
Mekanisme Pembebas kopling
(Kabel, hubungan atau hidrolik)
Memungkinkan pengendara mengkopling dengan pedal kaki.
Clutch fork
Tuas/garpu kopling
Adalah tuas yang memberi gaya bearing pembebas melawan plat penekan
Pressure Plate
Plat penekan
Plat yang ditekan dengan spring(per) memberi gaya plat kopling melawan roda gila (flywheel)
Clutch disc
Pelat kopling
Piringan gesek yang dipasangkan ke poros input transmisi. Memuat permukaan gesek(kasar) antara roda gila dengan plat penekan.
Flywheel
Roda gila
Memberikan suatu permukaan gesek (kasar) pada plat kopling
Pilot bearing
(ring atau bearing)
Mendukung/menyangga bagian ujung depan dari poros input transmisi


Terdapat bervariasi desain dan bentuk dari komponen-komponen ini, akan tetapi fungsi dari masing-masing adalah sama.

Dua model yang umum dari kopling adalah :

·        Single plate clutch (Kopling plat tunggal). Seperti yang ditunjukkan pada gambar 3 halaman 6. Tipe kopling ini umum digunakan pada kendaraan ringan, termasuk kendaraan ringan komersial.
http://www.ululu.in/first-year/elements-of-mechanical-engineering/img/single-plate-clutch.jpg
·         Multi plate clutch (kopling multiplat). Digunakan pada kendaraan-kendaraan berat.






https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhQG7YD4NjOuH_E5sQdsYqXcZU5VBWYJKohqqaEmFW1inz6p4e2hOkYmYd2DrUkOOUzFnhY_duvPn9Zjx-uwYWGBdyONbs6pbaxIw4YiawQETKmbQrXm4xl0pIpBHKF2PNRANWsJJ2aw2vc/?imgmax=800

Sekian dari Admin Semoga Bermanfaat :)

sumber :  http://awalvespalovers.blogspot.com, http://soo-kurnia.blogspot.com




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts